Pages

Desain Rumah Sederhana Minimalis 1 Lantai

on Wednesday, April 17, 2013
Seiring dengan semakin berkembangnya teknologi arsitektur, dalam beberapa tahun terakhir sampai saat ini rumah-rumah tinggal menggunakan desain rumah minimalis. Pada awalnya desain ini dirancang oleh para desainer arsitektur untuk ruah-rumah di perumahan yang diperuntukan bagi golongan kelas menengah ke atas di perkotaan. Tetapi sekarang model ini ini sudah banyak  diterapkan di pemukiman pedesaan.

Yang dimaksud dengan desain rumah sederhana minimalis penekanannya lebih kepada bagian-bagian atau ornamen bangunan bagian luar, seperti dinding, dak beton yang dipasang di atas jendela/pintu bagian luar dengan konstruksi sederhana, minimalis tanpa lisplank dan tanpa aksesoris seperti profil hias. Tapi, walaupun begitu bagunan tetap tampil sebagai gaya arsitektur modern. dari sisi biaya bangunan, jelas adanya pengheatan sehingga biayapun menjadi minimalis.

Bagian-bagian ornamen yang diminimalkan lainnya misalnya, ukuran kusen dan jendela diperkecil, bahkan ada ukuran jendela ram kaca yang lebarnya hanya 30 cm, padahal pada rumah-rumah pada umumnya paling kecil ukuran ram kaca= 60 cm. Untuk ukuran pintu tetap, tidak diperkecil.  Kemudian bagian minimalis lainnya adalah pada tahap finishing, pengecatan tidak menggunakan aneka ragam warna cat yang juga menimbulkan pemborosan. Sekarang warna abu-abu ngetrend sebagai warna minimalis.

Dari sisi struktur, jelas tidak ada dan jangan yang diminimalkan, sebab kekuatan bangunan ada pada kekuatan struktur (pondasi, sloof beton bertulang, tiang kolom beton bertulang,  dan ring balk beton bertulang).

Apabila dibangun di lingkungan perumahan, rumah minimalis (Gbr. 1 & 3) memerlukan luas lahan minimum 106 meter persegi, dengan lebar minimum 9 meter. Tapi kalau dibangun di lingkungan bebas (bukan perumahan) dengan luas lahan yang longgar >200 meter persegi, akan tampil sangat bagus,  pada dinding rumah samping kanan dan samping kiri dapat dipasang jendela dan ventilasi sehingga sirkulasi udara dan cahaya akan sangat sempurna masuk ke dalam rumah. Berikut ini contoh desain rumah satu lantai :

[Gambar] Desain Rumah Sederhana Minimalis 01 - Abahblogs
Gbr 1. Desain Rumah Sederhana Minimalis 1 Lantai

Rumah minimalis (Gambar No. 2) kalau dibangun perumahan memerlukan lahan minimum 60 meter persegi. Apabila dibangun di lahan bebas akan sangat lebih bagus, disamping tampilannya akan lebih keren dilihat dari samping kiri dan belakang, juga dari sisi kesehatan akan mendapat cahaya dan sirkulasi udara yang sempurna dengan dipasang jendela samping. Desain ini sangat cocok untuk merenovasi total KPR BTN model lama Type 21/60 atau Type 21/72. Rumah dengan desain ini dirancang dengan ketinggian diniding yang ideal, sehingga di dalam rumah tidak akan terasa panas.

[Gambar] Desain Rumah Sederhana Minimalis 02 - Abahblogs
Gbr 2. Desain Rumah Sederhana Minimalis 1 Lantai
4linkedarchitect.wordpress.com

[Gambar] Desain Rumah Sederhana Minimalis 03 - Abahblogs
Gbr 3. Desain Rumah Sederhana Minimalis 1 Lantai
archicompartner.blogspot.com

Contoh Desain Rumah Sederhana Minimalis 1 Lantai 04
Gbr 4. Desain Rumah Sederhana Minimalis 1 Lantai
Lebar lahan yang diperlukan min. 8 M
J

{ 0 komentar... read them below if any or add comment }

Post a Comment

 
FASTSEO - SEO Friendly Blogger Template Design by Tutorial SEO Blogspot